Senam Pagi Ceria dan Upacara Bendera Awali Hari Pertama Masuk Semester Genap 2026

Read Time:1 Minute, 13 Second

SMANSA News – Senin Pagi (05/01/2026), Dalam rangka menumbuhkan semangat kebangsaan, kebersamaan, dan mengawali kegiatan pembelajaran di awal Semester Genap secara positif, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah menginstruksikan kepada seluruh satuan pendidikan pada pendidikan anak usia dini, jenjang pendidikan dasar, untuk melaksanakna kegiatan Pagi Ceria dan Upacara Bendera dilaksanakan secara serentak, sesuai Surat Edaran No 2 Tahun 2026.

Adapun kegiatan  Pagi Ceria dan Upacara Bendera di SMA Negeri 1 Rejang Lebong meliputi Senam Anak Indonesia Hebat, upacarą Bendera, doa bersama sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing untuk kelancaran proses pembelajaran Semester Genap, dan enyanyikan lagu Hari Baru sebagai penutup Upacara Bendera,
dilaksanakan secara bersama-sama untuk menumbuhkan kekompakan dan optimisme.

Tampak para siswa sangat antusias dan bergembira menyambut semester genap di tahun baru 2026, seluruh siswa bersama dewan guru dan staf tata usaha semuanya telah masuk sekolah sesuai jadwal setelah libur semester.

Kepala SMA Negeri 1 Rejang Lebong Afrison, M.Pd dalam amanat upacara menyampaikan pesan, “Awal Semester Genap adalah momentum untuk memperbarui semangat, memperkuat komitmen, dan menumbuhkan sikap optimis serta motivasi berprestasi guna meraih cita-cita.”

Peneguhan nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, dan karakter positif melalui penerapan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat.  Amanat Kepala Sekolah diakhiri dengan Ajakan kepada seluruh warga satuan pendidikan untuk bersama-sama mewujudkan budaya sekolah yang aman dan nyaman.

Sementara itu, daftar hadir guru, staf TU dan karyawan semuanya hadir 100%, dan sesuai edaran Kepala Sekolah kegiatan KBM langsung di mulai seperti biasa sesuai jadwal.

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *